Thursday, October 27, 2016

SEJARAH BOLA VOLI DI DUNIA

SEJARAH BOLA VOLI DI DUNIA

            Pada awal penemuannya, olahraga permainan bola voli ini diberi nama Mintonette. Olahraga Mintonette ini pertama kali ditemukan oleh seorang Instruktur pendidikan jasmani (Director of Phsycal Education) yang bernama William G. Morgan di YMCA pada tanggal 9 Februari 1895, di Holyoke, Massachusetts (Amerika Serikat). YMCA (Young Men’s Christian Association) merupakan sebuah organisasi yang didedikasikan untuk mengajarkan ajaran-ajaran pokok umat Kristen kepada para pemuda, seperti yang telah diajarkan oleh Yesus. Organisasi ini didirikan pada tanggal 6 Juni 1884 di London, Inggris oleh George William. Setelah bertemu dengan James Naismith (seorang pencipta olahraga bola basket yang lahir pada tanggal 6 November 1861, dan meninggal pada tanggal 28 November 1939), Morgan menciptakan sebuah olahraga baru yang bernama Mintonette.
Sama halnya dengan James Naismith, William G. Morgan juga mendedikasikan hidupnya sebagai seorang instruktur pendidikan jasmani. William G. Morgan yang juga merupakan lulusan Springfield College of YMCA, menciptakan permainan Mintonette ini empat tahun setelah diciptakannya olahraga permainan basketball oleh James Naismith. Olahraga permainan Mintonette sebenarnya merupakan sebuah permainan yang diciptakan dengan mengkombinasikan beberapa jenis permainan. Tepatnya, permainan Mintonette diciptakan dengan mengadopsi empat macam karakter olahraga permainan menjadi satu, yaitu bola basket, baseball, tenis, dan yang terakhir adalah bola tangan (handball). Pada awalnya, permainan ini diciptakan khusus bagi anggota YMCA yang sudah tidak berusia muda lagi, sehingga permainan ini-pun dibuat tidak seaktif permainan bola basket.
Perubahan nama Mintonette menjadi volleyball (bola voli) terjadi pada tahun 1896, pada demonstrasi pertandingan pertamanya di International YMCA Training School. Pada awal tahun 1896 tersebut, Dr. Luther Halsey Gulick (Director of the Professional Physical Education Training School sekaligus sebagai Executive Director of Department of Physical Education of the International Committee of YMCA) mengundang dan meminta Morgan untuk mendemonstrasikan permainan baru yang telah ia ciptakan di stadion kampus yang baru. Pada sebuah konferensi yang bertempat di kampus YMCA, Springfield tersebut juga dihadiri oleh seluruh instruktur pendidikan jasmani. Dalam kesempatan tersebut, Morgan membawa dua tim yang pada masing-masing tim beranggotakan lima orang. Dalam kesempatan itu, Morgan juga menjelaskan bahwa permainan tersebut adalah permainan yang dapat dimainkan di dalam maupun di luar ruangan dengan sangat leluasa. Dan menurut penjelasannya pada saat itu, permainan ini dapat juga dimainkan oleh banyak pemain. Tidak ada batasan jumlah pemain yang menjadi standar dalam permainan tersebut. Sedangkan sasaran dari permainan ini adalah mempertahankan bola agar tetap bergerak melewati net yang tinggi, dari satu wilayah ke wilayah lain (wilayah lawan).


SEJARAH  VOLI DI INDONESIA

Indonesia mengenal permainan bola voli sejak tahun 1928 pada jaman penjajahan Belanda. Guru-guru pendidikan jasmani didatangkan dari Belanda untuk mengembangkan olahraga pada umumnya dan bola voli khususnya. Disamping guru-guru pendidikan jasmani, tentara belanda banyak andilnya dalam pengembangan permainan bola voli. Di  Indonesia, terutama dengan bermain di asrama-asrama, dilapangan terbuka dan mengadakan pertandingan antar kompeni-kompeni Belanda sendiri.
Permainan bola voli di Indonesia berkembang sangat pesat diseluruh lapisan masyarakat, sehingga bermunculan klub-klub dikota besar di seluruh Indonesia. Dengan dasar itulah maka pada tanggal 22 Januari 1955 PBVSI ( Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia )didirikan di Jakarta bersamaan dengan kejuaraan nasional yang pertama. PBVSI sejak itu aktif mengembangkan kegiatan-kegiatan baik kedalam maupun keluar negeri sampai sekarang. Perkembangan permainan bola voli sangat menonjol saat menjelang Asian Games ke IV dan Ganefo I di jakarta baik untuk pria dan wanita Indonesia.

TEKNIK DASAR
Secara umum dalam melakukan teknik dasar bermain bola voli terdiri dari 4 macam.
1.      Teknik dasar service yaitu pukulan bola yang dilakukan di daerah belakang garis lapangan permainan dengan melampaui net ke daerah lawan. Teknik service dilakukan pada saat awal permainan dan setelah terjadinya setiap kesalahan yang dilakukan pemain. Pukulan service dapat berupa serangan bila bola dipukul dengan keras dan terarah menggunakan teknik smash.
2.      Teknik dasar passing yaitu usaha atau upaya seorang pemain dengan menggunakan teknik tertentu, yang bertujuan untuk mendapatkan bola kemudian diteruskan kepada teman selanjutnya diolah di area lapangan sendiri.
3.      Teknik dasar spike atau smash yaitu bentuk serangan yang paling banyak digunakan dalam permainan bola voli supaya suatu tim mendapatkan banyak poin.
4.      Teknik dasar block (bendungan) yaitu mencegah serangan lawan dengan cara membendung. Teknik membendung adalah bagian dari pertahanan.
Pada permainan bola voli diperlukan pengetahuan tentang teknik-teknik dasar dan lanjutan agar dapat bermain voli secara efektif. Berikut penjelasan dari beberapa teknik dasar yang sudah di terangkan di atas.
1. Teknik Dasar Service Bola Voli
Teknik Dasar Service Permainan Bola Voli
Teknik Dasar Service Permainan Bola Voli
Service merupakan teknik dasar bola voli yang harus di pelajari oleh setiap pemain pemula. Teknik servicedilakukan dengan cara pemain berdiri pada garis belakang lapangan dengan melemparkan bola ke udara kemudian bola dipukul melewati net ke arah lapangan area permainan lawan. Tujuan melakukan serviceyaitu memukul bola melewati net dengan memilih area yang kosong atau mengarah ke pemain yang terlihat lemah agar tidak bisa diterima oleh pemain lawan supaya tim mendapatkan poin.
2. Teknik Dasar Passing Bola Voli
Teknik Dasar Passing Permainan Bola Voli
Teknik Dasar Passing Permainan Bola Voli
Passing juga dapat dikenal dengan sebutan reception adalah sebuah usaha yang dilakukan oleh pemain dalam sebuah tim untuk menerima, mengendalikan dan menahan servis yang dilakukan oleh pemain lawan dalam bentuk penyerangan. Teknik passing terbagi menjadi 2 macam yaitu passing bawah dan passingatas.
3. Teknik Dasar Smash atau Spike Bola Voli
Teknik Dasar Smash atau Spike Permainan Bola Voli
Teknik Dasar Smash atau Spike Permainan Bola Voli
Smash atau spike adalah teknik dasar bola voli yang dilakukan memukul bola menggunakan kekuatan penuh dengan melompat, kemudian bola diarahkan ke area permainan lawan yang kosong. Teknik ini dalam permainan bola voli merupakan pukulan ketiga.
Urutan dalam menerima bola adalah bola pertama biasa dilakukan dengan menggunakan passing bawah, kemudian bola kedua dengan passing atas dan yang ketiga dengan melakukan teknik smash. seorang pemain spiker atau penyerang dalam tim idealnya memiliki postur badan dan lompatan yang tinggi. Hal ini karena saat melakukan teknik smash pemain harus melakukan lompatan dan memukul bola ketika berada di puncak ketinggian.
4. Teknik Dasar Block Bola Voli
Teknik Dasar Block Permainan Bola Voli
Teknik Dasar Block Permainan Bola Voli
Teknik Block digunakan untuk menahan atau mencegah serangan yang dilakukan oleh tim lawan. Pertahanan dapat dilakukan dengan cara menggunakan kedua tangan dan dibarengi dengan lompatan yang tinggi, kemudian menahan bola agar tidak masuk ke dalam area permaian sendiri.
Dalam bermain bola voli teknik ini sangat diperlukan oleh tim, oleh karena itu setiap pemain wajib menguasai teknik block dengan baik. Langkah yang harus dilakuakan untuk melakukan teknik blok adalah berdiri dengan posisi kaki yang sejajar, disaat yang bersamaan kedua tangan berada di depan dada dengan posisi tangan menghadap ke arah net, kemudian melakukan lompatan dan mengikuti arah bola yang akan di pukul oleh pemain lawan.



UKURAN LAPANGAN
Ukuran bola voli standar nasional dan internasional beserta ukuran lapangan dan netnya. Seperti halnya dengan bola pada olahraga-olahraga lainnya, bola voli juga memiliki ukuran standar, baik standar nasional yang ditetapkan PBVSI (Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia), atau standar internasional yang ditetapkan oleh FIVB (Federation Internationale de Volley Ball).
Berikut ini ukuran bola voli, ukuran lapangan, dan ukuran net standar yang digunakan dalam pertandingan olahraga bola voli:


http://tutorialolahraga1.blogspot.com/2015/06/ukuran-bola-voli-standar.html


Ukuran bola voli
  • Bola voli memiliki ukuran keliling lingkaran 65 – 67 cm. 
  • Berat bola voli 260 hingga 280 gram
  • Tekanan bola voli sekitar 294,3 hingga 318,82 mbar atau hPa 
Ukuran lapangan bola voli 
Lapangan yang digunakan dalam permainan olahraga bola voli umumnya berukuran lebar 9 meter dan panjang 18 meter. Dan lebar batas garis serang berjarak 3 meter dari garis tengah. Garis tepi lapangan bola voli umumnya berukuran 5 cm.
http://tutorialolahraga1.blogspot.com/2015/06/ukuran-bola-voli-standar.html

Ukuran net dan tiang dalam olahraga bola voli
  • Tinggi net untuk putra adalah 2,43 meter 
  • Tinggi net untuk putri adalah 2,24 meter
  • Lebar net bola voli adalah 1 meter
  • Tinggi antena pada net 80 cm berada diatas net
  • Tinggi tiang net bola voli 2,55 meter
  • Jarak antara tiang net dengan garis tepi atau samping lapangan adalah 0,5 hingga 1 meter
  • Pita tepian atas net adalah 5 cm
  • Pita tepian samping net adalah 5 cm dengan panjang 1 meter
  • Mata jala net berbentuk persegi dengan ukuran 10 cm


PERATURAN BOLA VOLI

1. Lapangan Bola voly
Untuk persoalan lapangan pada permainan bola voly yaitu berbentuk empat persegi panjang dengan ukurannya adalah Lebar 9 m, panjang 18 m, lebar garis 5 cm.

2. Jaring Net
·         Panjang                       : 9,5 meter
·         Lebar                           : 1,00 meter
·          Lebar mata jarring      : 10 centimeter
Pada bagian atas net harus ada pita putih yang lebarnya 5 centimeter
·         Tinggi jarring net pada voli putra              : 2,43 meter
·         Tinggi net pada voli puti                            : 2, 24 meter
Pada kedua tepi net harus dipasang antenna yang letaknya lurus di atas garis lapangan. Warna antenna harus belang kontra puti hitam misalnya. Panjang antenna 1,80 meter. Antena terbuat dari bahan yang elastis dengan diameter 1 centimeter.

3. Bola

·         Diameter bola voly                                        : 65 cm – 67 cm
·          Berat                                                             : 250 – 280 gram
·         Tekanan udara                                               : 0,48 kg/cm2 – 0,52 kg/cm2
·          Jumlah jalur                                                  : 12 – 18 jalur

Bola voly berbahan kulit yang lunak atau bahan lain yang sejenis, bentuk bola harus bola sempurna dan bahan dalamnya yang terbuat dari karet. Warna bola haruslah terang misalnya warna putih.

4. Kelengkapan pemain
Pemain bola voly hendaknya harus mengenakan pakaian olahraga dengan nomor punggung dan dada, memakai celana pendek dan memakai sepatu olahraga.

5. Jumlah pemain bola voli
Jumlah pemain dalam satu tim atau regu pada bola voly berjumlah 6 orang dengan banyak pemain cadangan juga enam orang.

6. Pergeseran pemainan
Dalam permainan bola voly pergeseran area pemainnya harus searah  jarum jam. Bila salah satu regu penerima servis memenangkan permainan, maka semua pemain diberi hak untuk berpindah posisi caranya bergeser kearah jarum jam. Misalnya posisi tiga melakukan servis, maka posisi 1 bergeser ke posisi 2.

7. Lama Permainan Bola Voly
Lama permainan bola voly berdasarkan oleh jumlah poin dalam sebuah set. Dalam sistem rally poin ini jumlah point yang harus di dapat adalah 15 point. Kecuali bila terjadi deuce yaitu 14:14, mungkin atau 24 - 24. Untuk memenangkan satu pertandingan bola voly dapat Dua set langsung kemenangan dan Tiga set langsung kemenangan

8. Pemimpin pertandingan bola voli
Seorang wasit memimpin jalannya pertandingan dan empat orang penjaga garis dan satu orang sebagai pencatat skor.

9. Peraturan Permainan
Setiap regu di beri hak memainkan bola sebanyak-banyaknya 3 kali. Seorang pemain tidak boleh memainkan bola lebih dari satu kali secara berturut-turut Regu yang melakukan servis jika memenangkan permainan berhak mendapat satu tambahan poin. Sebaliknya, apabila tidak dapat mengembalikan bola maka poin untuk lawan. Bola hidup berati mulai dipukulnya servis ball sampai bola menyentuh tanah.
Ketika servis bola harus dilambungkan lebih baik terlebih dahulu Bola dinyatakan masuk jika bola jatuh dalam daerah garis lapangan atau bola jatuh tepat pada garis lapangan.

10. Sistem libero.
Merupakan suatu sistem pada permainan dimana setiap bola pertama diwakili oleh pemain yang diyakini dapat menjadi libero.

11. Macam - macam pelanggaran dalam permainan bola voly
Pemain dengan sengaja atau tidak sengaja menyentuh jarring net dengan tangan. Pemain tidak dinyatakan pelanggaran jika anggota tubuhnya selain tangan menyentuh net dengan tidak disengaja. Misalnya waktu blocking dadaatau punggung menyentuh net secra tidak sengaja. Kedua kaki masuk kedalam  daerah lawan Pada pemain yang blocking kedua tangan atau salah satu tangan terlalu masuk ke daerah area lawan. Berbicara kasar atau mengumpat  terhadap wasit atau juri Menegur wasit dan pembantu wasit Menerima petunjuk dan arahan dari luar lapangan selama pertandingan. Pemain mempengaruhi wasit Meninggalkan lapangan pemain tidak izin.
























                                  
Previous Post
Next Post

About Author

0 comments: